Bahan :
- 1 butir telur
- 3/4 gelas gula kastor
- 1 sdt emulsifier
- 1 gelas air
- 1 3/4 gelas tepung terigu
- 2 sachet coffeemix
cetakan kue lumpur di alasi dengan paper cup
Cara :
- Campur tepung dan coffeemix, ayak, sisihkan
- Campur gula dan telur, kocok hingga mulai mengembang.
- Masukkan emulsifier, kocok hingga mulai mengembang.
- Tuang 1/2 bagian air, kocok hingga mengembang, tuang sisa air kocok hingga agak kaku.
- Turunkan kecepatan mixer hingga terendah, masukkan campuran tepung bertahap, kocok hingga rata.
cetakan muffin dialasi dengan paper cup, dimasak dalam Happy Call
Cara memasak dengan cetakan kue lumpur :
Panaskan cetakan kue lumpur
Letakkan paper cup ditiap lubang di cetakan kue lumpur, tuang adonan , jangan sampai penuh.
Taburi dengan meises warna/i.
Tutup cetakan masak dengan api kecil hingga matang ( tes tusuk )
cetakan muffin dialasi dengan paper cup, dimasak dalam Happy Call
Cara memasak dengan happy call :
Panaskan happy call dengan api kecil, kira-kira 15 menit.
Siapkan cetakan muffin yang satuan, alasi dengan paper cup.
Tuang adonan jangan sampai penuh.
Taburi dengan meises warna/i ( sesuai selera ).
Masukkan kedalam happy call, Tutup.
Masak dengan api kecil hingga matang ( tes tusuk )
*selamat mencoba...semangattt*
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori kue kering
dengan judul "Resep cara membuat Bolu air coffeemix". Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://baitisekar.blogspot.com/2013/06/resep-cara-membuat-bolu-air-coffeemix.html.
0 komentar
Posting Komentar